4 Kapal Pesiar Singgah di Pelabuhan Benoa Bali, Bawa Ribuan Turis
Empat kapal pesiar yang membawa ribuan penumpang atau turis bersandar di Pelabuhan Benoa, di Kota Denpasar, Bali. Empat kapal pesiar internasional itu tiba di Pelabuhan Benoa, Bali, lima hari berturut-turut mulia dari Hari Minggu (6/4) hingga pada Kamis (10/4).
Empat kapal pesiar itu sendiri di antaranya, MV. Viking Orion, MS. Paul Gauguin, MV. Norwegian Sun, dan Seven Seas Mariner, yang sandar bergantian di Pelabuhan Benoa pada momen arus balik pemudik 2025.
General Manager Pelabuhan Benoa Pelindo Sub Regional 3 Bali Nusra, Agung Mataram mengatakan, momen tersebut mencetak sejarah di Pelabuhan Benoa selama ini, karena setelahnya masih berlanjut tiga kapal pesiar internasional yang direncanakan bersandar berturut-turut pada Jumat (11/4) hingga Minggu (13/4) di Pelabuhan Benoa.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
"Kami dari Pelindo Sub Regional 3 Bali Nusra khususnya Pelabuhan Benoa sangat antusias sekali menerima kunjungan kapal pesiar yang dimana ini merupakan momen yang cukup langka ada empat kapal pesiar sandar bergantian di Pelabuhan Benoa selama lima hari berturut-turut," kata Agung Mataram, Kamis (10/4).
"Dan bertepatan juga dengan momen arus balik mudik lebaran 2025 di H+10 lebaran 2025 ini, membuktikan bahwa Pelabuhan Benoa bukan hanya sebagai pelabuhan logistik, tapi juga pintu masuk gerbang wisatawan dunia ke Indonesia. Kami terus berbenah, memperkuat layanan, serta memastikan kenyamanan keamanan bagi wisatawan yang datang," imbuhnya.
Untuk kapal pesiar MV. Viking Orion merupakan kapal berbendera Norway denganLength Over All (LOA) 228 Meter dan GRT atau gross tonnage 47.881 ton membawa sebanyak 1.430 penumpang.
Sebelumnya, MV.Viking Orion telah bersandar di Pelabuhan Lembar dan melanjutkan perjalanan ke Pelabuhan Tanjung Perak-Surabaya pada Senin (7/4) pukul 14.00 WITA. Kapal Pesiar ini berkunjung bertepatan dengan puncak arus balik pemudik 2025 di Pelabuhan Benoa yaitu pada H+6 atau Minggu (6/4) pukul 06.00 WITA.
"Diperkirakan tercatat sebanyak 7.000 penumpang yang melakukan aktivitas di Terminal Penumpang Domestik dan Terminal Penumpang Internasional Pelabuhan Benoa Bali pada H+10 ini," jelasnya.
Pada hari berikutnya, kapal pesiar MS. Paul Gauguin menyusul sandar di Pelabuhan Benoa, Bali pada H+7 atau Senin (7/4) pukul 06.00 WITA. Kapal yang memiliki bendera Prancis dengan LOA 163 Meter dan GRT 19.170 Ton membawa sebanyak 430 orang penumpang dan 218 kru.
Sebelumnya kapal pesiar ini telah sandar di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya dan melanjutkan perjalanan ke Pulau Komodo pada Selasa (8/4) pukul 17.00 WITA.
Rangkaian kunjungan kapal pesiar di Pelabuhan Benoa ini ditutup dengan kedatangan kapal pesiar MV. Norwegian Sun pada Selasa (8/4) pukul 12.00 WITA dan Seven Seas Mariner pada Rabu (9/4) pukul 09.00 WITA. Kapal yang masing-masing memiliki LOA 258 meter dan 216 Meter ini masing-masing membawa sebanyak 1.768 dan 915 orang penumpang.
Dalam menyambut arus balik pemudik, Pelabuhan Benoa juga telah menyiapkan penambahan 1 unit X-ray dan Posko Mudik BUMN 2025 yang berada di area Terminal Domestik.
(kdf/wiw)下一篇:KPK Duga Novanto Terlibat Suap PLTU Riau
相关文章:
- Tekanan Darah Naik, Apa Gejala yang Dirasakan Tubuh?
- Diganggu Kucing saat Sholat, Apakah Bikin Batal?
- XLSmart Telecom Beroperasi, Komdigi Ingatkan Komitmen untuk Bangun 8.000 BTS hingga Nasib Karyawan
- Hadapi Gelembung Pasar, Platform Bursa Kripto AMG Kenalkan Metode Evaluasi Berbasis Empat Dimensi
- JK Bersidang di PN Jakpus, Ada Apa Nih?
- Komisi II DPR RI akan Percepat Revisi UU ASN, Presiden Bisa Copot Pejabat Eselon
- MFIN Ungkap Progres Merger dengan Adira, Targetkan Persetujuan Kreditur Juni 2025
- Doa Khatam Quran Versi Panjang Lengkap dengan Artinya
- KPK Peringatkan Kalapas Agar Tak Beri Fasilitas Mewah
- 哪个国家学室内设计好?
相关推荐:
- 4 Kebiasaan Penyebab Ingrown Hair, Asal Cukur Bulu Ketiak
- Sritex: Raksasa Tekstil yang Jaya di Era Soeharto, Tumbang di Era Prabowo
- Waspadai Takjil Berbahaya Selama Bulan Ramadhan!
- Cara Cek Nama Kamu Terima Saldo Dana BLT BBM 2025, Pastikan Pakai NIK KTP
- Debat Gibran vs Mahfud MD, Fakta
- Benarkah Anak Jurusan IPA Lebih Pintar daripada IPS? Darmaningtyas: Balik ke Penjurusan Bukan Dosa!
- 意大利室内设计留学好不好?
- Kejagung Ajukan Kasasi Terkait Vonis Lepas Terdakwa Korporasi Korupsi Migor
- Cara Mengajarkan Anak Puasa dengan Mudah dan Menyenangkan
- Bank DKI Pastikan Operasional Berjalan Normal dan Tidak Terdampak Kasus Kredit Sritex
- Ekonomi China Ngebut, PM Li Qiang Ajak Indonesia Lari Bareng
- 5 Cara Simpan Kelapa Parut Tanpa Kulkas, Tetap Awet Tahan Lama
- Jadi Tradisi Tahunan, Kenapa Salat Idulfitri Dikerjakan di Lapangan?
- Kapan Waktu Terbaik Makan Pepaya?
- Merdeka Sejak 1978, Tuvalu Kini Akhirnya Punya ATM Pertama
- Jika Mau Selamat Hadapi Trump, Boy Thohir Ungkap RI–China Harus Kompak!
- Boy Thohir Pastikan Pengusaha China akan Ikut Biayai Proyek Makan Gratis Prabowo
- Banyak Rumah Seharga Secangkir Kopi di Pedesaan Italia, Tertarik Beli?
- Ini Jadwal Debat Capres
- Apa yang Harus Dilakukan Jika Kamu Alami Pelecehan Seksual?