SKK Migas: 25 Perusahaan Asing Taksir Wilayah Migas RI

Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) mengungkapkan bahwa potensi minyak dan gas (migas) Indonesia tengah menarik minat sedikitnya 25 perusahaan migas global. Pemerintah pun terus memasarkan wilayah kerja (WK) migas guna menarik investasi baru.
Kepala SKK Migas, Djoko Siswanto, mengatakan bahwa pemerintah akan memasarkan hingga 60 WK migas dalam dua tahun ke depan. Sejumlah perusahaan besar asal luar negeri, seperti Total dari Prancis dan Chevron dari Amerika Serikat, disebut telah menyatakan komitmen untuk meninjau langsung potensi yang ada.
Baca Juga: SKK Migas Raih Opini Wajar Laporan Keuangan 9 Tahun Berturut-Turut
"Ada Total, Shell juga alhamdulillah, Chevron lagi, sudah komit untuk datang dan lihat mana yang besar-besar. Kan nanti perusahaan besar dia ngambil mau lihat yang besar-besar juga," ujarnya saat ditemui di gelaran The 49th IPA Convention & Exhibition di ICE BSD, Tangerang, Selasa (20/5/2025).
Saat ditanya apakah kedatangan mereka untuk eksplorasi atau bergabung dalam proyek migas yang sudah produktif, Djoko menjelaskan bahwa fokus utama adalah eksplorasi. "Eksplorasi terutama, bagus kan," ucapnya.
Baca Juga: Bahlil Minta Pejabat ESDM dan SKK Migas Fokus Pada Tanggung Jawab
Ia menambahkan, beberapa perusahaan bahkan sudah masuk ke tahap joint study—kajian bersama untuk menilai kelayakan investasi. "Ada yang sudah joint study, ada yang tinggal jalan, dia tinggal cari, tinggal pilih lah," ujarnya.
Lebih lanjut, Djoko menyebut sebagian besar wilayah kerja potensial berada di kawasan timur Indonesia. "Kebanyakan timur ya, potensi terbesar kan daerah timur. barat kan udah jenuh ya," tutupnya.
相关文章
Sidang Perdana Praperadilan Rommy Ditunda, Sebab....
Warta Ekonomi, Jakarta - Sidang perdana praperadilan eks Ketum PPP, Romahurmuziy (Rommy) ditunda. Ha2025-05-24KAI Refund 100 Persen Pengguna Kereta Terdampak Tabrakan KA Turangga
JAKARTA, DISWAY.ID--PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan memberikan kompensasi kepada penumpang te2025-05-24Tabrak Lansia Pejalan Kaki di Jalan MH Thamrin, Sopir TransJakarta Dinonaktifkan
SuaraJakarta.id - Sopir TransJakarta yang menabrak seorang pria lanjut usia (lansia) pejalan kaki di2025-05-24Jokowi Tegaskan Jika Presiden Boleh Kampanye dan Memihak
JAKARTA, DISWAY.ID- Presiden Joko Widodo (Jokowi) tegaskan jika presiden boleh kampanye dalam pemili2025-05-24- 环境设计是一个涉及到建筑、景观、城市规划等多个领域的跨学科专业,越来越受到人们的关注。全球环境设计专业的大学数量众多,其排名也各有千秋。环境设计专业大学排名通常是以学校的教学水平、科研实力、就业情况、2025-05-24
Penting Dicatat, Ini 5 Cara Ampuh Meningkatkan IQ Anak
Daftar Isi Cara meningkatkan IQ anak2025-05-24
最新评论