Komdigi Dorong Kampus Jadi Dapur AI Nasional

Pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) menegaskan komitmennya untuk mendukung pemanfaatan kecerdasan artifisial (Artificial Intelligence/AI) di lingkungan perguruan tinggi. Dukungan ini difokuskan pada pengembangan kurikulum, riset, dan inovasi akademik.
Wakil Menteri Komunikasi dan Digital Nezar Patria menyatakan bahwa kampus memiliki posisi strategis dalam pengembangan AI nasional.
“Posisi perguruan tinggi saya kira sangat strategis dalam mengembangkan potensi AI. Mulai dari kegiatan akademis, operasional, sampai juga dengan kegiatan riset yang berujung pada inovasi komputasi yang unggul di masa depan,” ujar Nezar dalam keterangan resmi, Jumat (23/5/2025).
Baca Juga: Dua Tersangka Dicopot, Komdigi Bentuk Tim Evaluasi Proyek Digital
Nezar menekankan pentingnya optimalisasi AI untuk personalisasi pembelajaran, penerapan sistem tutor cerdas (intelligent tutoring system), serta pemanfaatan data untuk evaluasi belajar secara real-time. Menurutnya, pendekatan learning analytics memungkinkan kurikulum menjadi lebih adaptif dan berdampak.
Untuk mendukung hal tersebut, Komdigi tengah menyusun peta jalan dan membangun ekosistem pendukung yang mencakup infrastruktur digital, regulasi, serta penguatan kapasitas sumber daya manusia. Rancangan Peraturan Presiden (Perpres) tentang pengembangan AI juga sedang dalam proses dan ditargetkan rampung dalam dua bulan ke depan.
Baca Juga: Kreator Konten Wajib Tahu! Komdigi Buka Pelatihan Etika Digital
“Ini sangat penting jadi satu ekosistem, masing-masing bagiannya menyumbang secara strategis untuk pengembangan AI ke depan,” tegas Nezar.
Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor, termasuk kemitraan antara universitas, industri, komunitas pengembang, dan masyarakat luas. Sinergi tersebut diharapkan dapat memperkuat ekosistem AI nasional serta meningkatkan peran akademisi dalam inovasi teknologi.
“Koneksi lintas sektoral ini akan memperkaya inovasi, terutama bagaimana dukungan industri terhadap pengembangan AI di kampus, ini harus kita tingkatkan,” pungkas Nezar.
相关文章
- 说到美术生留学,小编不得不提到意大利了。意大利是文艺复兴的发源地,拥有众多著名的美术学院,并且还是艺术家的聚集地,包括达芬奇、米开朗琪罗等艺术大师。那么,美术生留学意大利有什么要求?接下来,一起来了解2025-05-23
Terapkan Inovasi yang Berkelanjutan, Bank Mandiri Raih Dua Penghargaan Alpha SouthEast Asia 2024
SuaraJakarta.id - Bank Mandiri terus menunjukkan kinerja unggul dalam industri perbankan dengan kemb2025-05-23Daftar Jurusan Teknik dengan Gaji Tertinggi dan Terendah, Masa Depan Cerah
JAKARTA, DISWAY.ID –Kuliah jurusan teknik dapat meraih masa depan yang cerah dengan gaji besar2025-05-23Polres Metro Jakarta Barat Ungkap Penggelapan 15 Ton Beras Premium
SuaraJakarta.id - Polres Metro Jakarta Barat mengungkap dugaan penipuan atau penggelapan 15 ton bera2025-05-23Tak Tergantikan! Sri Mulyani Kembali Perintahkan Rionald Silaban Kelola Aset Negara Rp13 triliun
Warta Ekonomi, Jakarta - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memutuskan untuk mempertahankan Rion2025-05-23- JAKARTA, DISWAY.ID --Sebagai perusahaan pendorong transformasi digital yang berkelanjutan, PT Telkom2025-05-23
最新评论